Hoaks! Ribuan Orang Sambut Ustaz Abdul Somad Tanpa Pakai Masker


 

GELORA.CO - Sebuah video yang sebelumnya diunggah oleh akun dunia satri aswaja kembali viral. Pemilik jejaring media sosial Facebook dengan akun FfyamEnjoy baru saja membagikan ulang sebuah video tersebut.


Video itu berisikan rekam suasana saat ribuan jamaah tanpa mengenakan masker tengah menyambut kedatangan Ustaz Abdul Somad (UAS).

Namun, keterangan yang ditulis oleh FfyamEnjoy berbeda dengan pernyataan akun Dunia santri aswaja.

Dunia satri aswaja menulis "Siaran ulang Ustaz Abdul Somad", sementara FfyamEnjoy memberi keterangan berbunyi "YA ALLAH INI KAN BAHAYA ADA VIRUS COVID-19 KENAPA DIBIARKAN BAHAYA".



Berikut ini narasi yang ditulis oleh akun itu:

YA ALLAH INI KAN BAHAYA ADA VIRUS COVIT-19 KENAPA DIBIARKAN BAHAYA
APA BAPAK PEMERIBTAHAN TIDAK TAU
ISI CERAMAH UAS MENGHASIT MENGHUJAT
MENYEBARKAN VIRUS KEBENCIAN
KEPADA PENERINTAH YANG SAH
MANUSIA INI BAHAGA VISA NENGAGTIKAN RIZIEQ INI TIDAK BISA DIBIARKAN
KENAPA BAPAK PEMERINTAHAN DIAM SAJA
NEGARA LAGI MASALAH TAPI BEGINI
KAPAN AKAN HILANG VIRUS DI
NEGARA KITA ..M

Lantas benarkah klaim tersebut?

Berdasarkan penelusuran turnbackhoax.id -- jaringan Suara.com, keterangan yang ditulis oleh akun FfyamEnjoy adalah hoaks.

Faktanya, video tersebut direkam kala Ustaz Abdul Somad menghadiri acara tablig akbar di Dayah Sreambi Aceh, Kawasan Desa Meunasah Rayeuk, pada 8 Maret 2019 silam.[sc]

Belum ada Komentar untuk "Hoaks! Ribuan Orang Sambut Ustaz Abdul Somad Tanpa Pakai Masker"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel